Dirilis dari grup FB Bidikmisi-KIP Kuliah (Post oleh Rizal Maula-Ketua Permadani Diksi Nasional) Pada Selasa, 31 Desember 2019 - Admin Formadiksi Unram
Sekilas Info terbaru mengenai Pendaftaran Mahasiswa Baru 2020 :
1. Pedoman KIP Kuliah belum keluar jadi ditunggu updatenya
2. Untuk yg mau daftar KIP Kuliah bisa disiapkan yg punya KIP ataupun yang masuk dalam program PKH dan nanti bisa ngecek apakah kalian sudah masuk dalam Basis Data Terpadu (BDT) di Kantor Desa atau belum, jika belum terdata silahkan usaha dulu ngurus BDT itu di kantor Desa
3. Sambil menunggu info KIP Kuliah untuk yg akan lulus SMA/Sederajat pada 2020 silahkan daftar SNMPTN yg sudah dibuka di web ltmpt kalau SPAN-PTKIN baru awal Januari baru dibuka
4. KIP Kuliah hanya untuk Maba 2020 yg bisa daftar hanya lulusan SMA/Sederajat tahun 2019 atau 2020
5. Mahasiswa On Going belum bisa daftar KIP Kuliah 2020
6. Mengurus KIP itu membutuhkan waktu yg lama dan prosesnya agak sulit jadi kami sarankan langsung mengurus BDT saja
7. Syarat mengurus BDT adalah dari Keluarga yang tidak mampu, kalau berkas pendaftaran biasanya membawa minimal membawa Kartu Keluarga dan fotocopy an nya. Namun kadang setiap Desa berbeda jadi kami sarankan untuk langsung datang dulu di Kantor Desa/Kelurahan untuk menanyakan berkas yg perlu disiapkan
8. Untuk gapyear 2019 hanya bisa daftar jalur SBMPTN, UM-PTKIN, UMPN, PTS untuk informasi jadwal belum keluar jadi silahkan ditunggu
9. Untuk 2019 yg sudah punya akun bidikmisi ditunggu info selanjutnya apakah memperbaharui data atau mengisi data kembali
Dirilis dari grup FB Bidikmisi-KIP...
Oleh : Reni Permata Sari...
Bagi para mahasiswa...